BREAKING NEWS

Menu

5 Villa dan Resort Strategis di Dekat Candi Borobudur, Magelang Mulai Rp500 Ribuan


5 Villa dan Resort Strategis di Dekat Candi Borobudur, Magelang Mulai Rp500 Ribuan

Sebagai destinasi unggulan di kawasan Joglosemar, Candi Borobudur memang mampu memikat siapapun yang datang. Baik wisatawan lokal maupun mancanegara sangat mengagumi struktur candi Buddha terbesar di dunia ini.

Menariknya, kamu bisa menemukan banyak tempat wisata pendukung Candi Borobudur yang nggak kalah uniknya. Mulai dari Punthuk Setumbu yang menawan hingga Gereja Ayam yang dikenal sebagai tempat syuting film Ada Apa Dengan Cinta 2 bisa kamu kunjungi. Soal penginapan, nggak perlu khawatir. Lewat NusaPedia, kamu bisa cari hotel di dekat Borobudur, Magelang yang nyaman dan juga strategis.

Konsep yang unik serta fasilitas lengkap ditawarkan untuk memberikan kenyamanan tersendiri. Nah, sebagai referensi, NusaPedia punya rekomendasi 5 villa dan resort strategis di dekat Candi Borobudur, Magelang dengan fasilitas lengkap mulai Rp500 ribuan. Simak, yuk!

GOPALAN BOROBUDUR

Gopalan Borobudur sebuah penginapan yang berlokasi di Jalan Borobudur-Ngadiharjo, Dusun Gopalan, Borobudur, Magelang. Suasana ruangan yang bersih dan nyaman, cocok bagi kamu yang akan berlibur bareng pasangan maupun keluarga besar. Lokasi yang strategis sehingga mudah untuk diakses, dan harga yang terjangkau bisa menjadi pilihan akomodasi perjalanan kamu. Apalagi, terdapat kolam renang yang langsung berhadapan dengan area persawahan hijau. Dengan bujet mulai dari Rp536,000* di NusaPedia, kamu bisa mendapatkan kamar lengkap dengan AC, LCD TV, kamar mandi nyaman, hingga Wi-Fi 24 jam.




AMATA BOROBUDUR RESORT


Menawarkan pemandangan gunung dan berselang 12 menit berkendara dari Candi Borobudur, Amata Borobudur Resort menghadirkan akomodasi nyaman yang didukung restoran dan kolam renang outdoor. Sedangkan tempat parkir dan akses WiFi gratis bisa kamu nikmati di seluruh areanya. Masing-masing bungalownya didesain unik dan hangat dilengkapi AC, balkon/ teras, TV kabel layar datar, brankas dan kulkas. Kamar mandi dalamnya menyediakan fasilitas shower, bathtub, pengering rambut dan jubah mandi. Selama menginap, kamu bisa mengunjungi perkampungan lokal untuk belajar melukis batik atau melakukan rafting yang super seru. Buat bermalam di sini, kamu cukup merogoh kocek sedalam Rp1,700,000* di NusaPedia








MESASTILA RESORT AND SPA


Hotel yang bernuansa khas Jawa ini dibangun di atas area seluas 55 hektar. Di sini terdapat taman-taman, perkebunan, dan hutan tropis yang membuat MesaStila Resort terasa sangat asri dan nyaman. Akomodasi yang terletak di area perkebunan kopi ini memiliki 23 buah kamar yang didesain sangat cantik lengkap dengan furnitur yang antik. Kamu akan merasa seperti menginap di dalam rumah tradisional Jawa kalau kamu mengunjungi hotel ini. Be Desa Losaada di Kec. Grabag, Kab. Magelang, MesaStila Resort and Spa menawaran kolam renang dengan pemandangan indah yang bisa kamu nikmati. Ada juga beberapa aktifitas menarik lainnya yang ditawarkan di sini, seperti tur bersepeda, trekking, spa, dan yoga. Kamu bisa bermalam di sini dengan bujet mulai dari Rp1,896,694* di NusaPedia




VILLA BOROBUDUR RESORT


Terletak dekat dengan Candi Borobudur, Villa Borobudur menawarkan villa bergaya tradisional Indonesia dengan berbagai fasilitas lengkap dan kemudahan akses ke destinasi-destinasi wisata menarik. Setiap unit villa di Villa Borobudur dilengkapi kolam renang pribadi, perabotan antik, TV layar datar, pemutar DVD, minibar, ruang makan outdoor, dan teras berjemur. Kamar mandi dilengkapi dengan shower, bathtub, peralatan mandi, dan perlengkapan mandi gratis. Akses WI-Fi bisa dinikmati di seluruh area villa. Selama menginap, kamu bisa bersantai di kolam renang sambil menikmati indahnya pemandangan alam di sekitar villa. Setelah lelah beraktivitas, manjakan diri kamu untuk menikmati berbagai jenis relaksasi di spa villa yang tersedia. Kamu bisa bermalam di sini dengan bujet mulai dari Rp3,054,614* di NusaPedia






PLATARAN BOROBUDUR RESORT & SPA


Ingin menginap di hotel mewah dengan pemandangan perbukitan dan Candi Borobudur yang indah? Plataran Borobudur Resort & Spa adalah jawabannya. Penginapan yang terletak di Dusun Tanjungan, Borobudur, Magelang ini menawarkan kamar-kamar mewah dengan desain tradisional khas Jawa yang didominasi dengan kayu. Di sini kamu bisa menikmati berbegai fasilitas, seperti spa untuk memanjakan diri atau kolam renang yang telah disediakan. Bahkan untuk beberapa unit, disediakan kolam renang pribadi. Kamu bisa menginap di hotel di atas bukit yang indah ini dengan harga Rp4,365,000* di NusaPedia


Share artikel ke: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg